Kamis, 26 Agustus 2021

MATERI AJAR TEMA 2 SUBTEMA 2 PB 5 & 6 (Jum'at, 27 Agustus 2021

| |

 Hari/tanggal    : Jum’at, 27 Agustus  2021

Kelas                : IV

Tema                : 2 (Selalu Berhemat Energi) 

Sub tema         : 2 (Manfaat Energi)

Pembelajaran  : 5 & 6 dan matematika

Tujuan Pembelajaran :

1.       Dengan mengamati contoh yang diberikan guru, siswa mampu memahami tempo dan tinggi rendah nada dalam menyanyikan lagu Aku Anak Indonesia dengan nada dan tempo yang tepat.

2.       Dengan mengamati contoh yang diberikan guru, siswa mampu menyanyikan lagu Aku Anak Indonesia dengan tempo dan tinggi rendah nada yang tepat.

3.       Setelah mengamati gambar dan membaca teks, siswa mampu menjelaskan karakteristik ruang dan pemanfaatan sumber daya alam untuk kesejahteraan masyarakat dari tingkat kota/kabupaten sampai tingkat provinsi dengan benar.

4.       Setelah mengamati gambar dan berdiskusi, siswa mampu menemukan gagasan pokok dan gagasan pendukung yang diperoleh dari teks visual.

5.       Setelah membaca teks, siswa mampu menjelaskan hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

6.       Siswa dapat mengerjakan soal persen.

Setelah membaca teks dan berdiskusi, siswa mampu mengomunikasikan pentingnya kerja sama dalam melaksanakan hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dengan percaya diri

Assalamu'alaikum, 

Good morning my student? How are you this morning? I hope you are in a good condition. 

 Are you ready for the great day?? 

Before we come to our lesson,  let’s say Basmallah. 

Bismillahirrahmanirrahim. 

 Bagaimana dengan pembelajaran kemarin? Apakah kalian masih mengingatnya?? Kemarin kalian telah mempelajari subtema 2 pembelajaran 3 & 4 tentang hemat energi dan pecahan senilai. dan Hari ini kita akan mempelajari pembelajaran 5 & 6 masih di subtema 2 yaa.

Sebelum kita memasuki pelajaran hari ini yuk kita kerjakan sholat dhuha dan murojaahnya yaa. Semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT dan diridhoiNya, dan selalu jaga kesehatan serta tetap semangat yaa belajar daringnya yaa…Amiiin

RINGKASAN MATERI

PEMBELAJARAN 5 & 6

Let’s listen this song



Indonesia adalah negara yang kaya dengan sumber daya alam. Batu bara adalah salah satunya. Apakah kamu tahu apa saja manfaat dari batu bara?

Batu bara merupakan sumber energi yang selama ini banyak dimanfaatkan dalam berbagai bidang kehidupan, mulai dari rumah tangga, usaha kecil, sampai industri. Batu bara cukup berpengaruh terhadap kegiatan ekonomi masyarakat. Batu bara merupakan bahan bakar fosil yang termasuk dalam kategori batuan sedimen. Proses pembentukan batu bara membutuhkan waktu hingga berjuta-juta tahun lamanya. Batu bara terbentuk dari sisa-sisa tumbuhan purba yang kemudian mengendap selama berjuta-juta tahun dan mengalami proses pembentukan batu bara.

Matematika

PERSEN

Persen memiliki arti perseratus. Persen dilambangkan dengan %.

Contoh :

10 % = dibaca sepuluh persen

20 % =dibaca dua puluh persen

36 % =dibaca tiga puluh enam persen

115 % = dibaca seratus lima belas persen

a.       Cara mengubah pecahan biasa ke bentuk persen

Untuk mengubah pecahan biasa ke bentuk persen, penyebut pecahan biasa harus diubah menjadi 100 terlebih dahulu.

Contoh : ubahlah pecahan berikut menjadi bentuk persen 

Jawab : 


b.      Cara mengubah bentuk persen menjadi pecahan biasa

Mengubah bentuk persen menjadi pecahan biasa adalah dengan mengubah bentuk persen menjadi pecahan berpenyebut 100. Setelah itu, ubahlah pecahan tersebut menjadi bentuk paling sederhana.

Contoh :

25 % = ….

Jawab :

25 % = selanjutnya di sederhanakan lagi sama-sama dibagi 25)  

TUGAS HARI INI

KERJAKAN PENILAIAN HARIAN SUBTEMA 2 Berikut link nya

PENILAIAN HARIAN TEMA 2 SUBTEMA 2

SELAMAT MENGERJAKAN SEMOGA MENDAPATKAN NILAI TERBAIK.



0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Blogger templates

Blogroll

About

Blog Archive

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Materi Ajar Rabu 22 Januari 2025

 

Designed by: Compartidísimo
Images by: DeliciousScraps©