Minggu, 21 Juli 2024

Materi Ajar Senin 22 Juli 2024

| |

  

 
ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 

Welcome to SD AL-AZHAR 3 BANDAR LAMPUNG

Hari/tanggal : Senin, 22 Juli 2024

Mapel : Bahasa Indonesia & Matematika

Capaian Penbelajaran Bahasa Indonesia :

Peserta didik mampu memahami ide pokok (gagasan) suatu pesan lisan, informasi dari media audio, teks aural (teks yang dibacakan dan/atau didengar), dan instruksi lisan yang berkaitan dengan tujuan berkomunikasi. Peserta didik mampu memahami dan memaknai teks narasi yang dibacakan atau dari media audio.
Tujuan Pembelajaran (TP) Bahasa Indonesia:
1.1  Mampu memahami ide pokok (gagasan), informasi dari media audio dan teks aural yang berkaitan dengan tujuan berkomunikasi

       Fokus Materi : Kalimat Transitif dan Intransitif

Capaian Penbelajaran Matematika :

Peserta didik menunjukkan pemahaman dan intuisi bilangan (number sense) pada bilangan cacah sampai 100.000. Mereka dapat membaca, menulis, menentukan nilai tempat, membandingkan, mengurutkan, menggunakan nilai tempat, melakukan komposisi dan dekomposisi bilangan tersebut. 
Tujuan Pembelajaran (TP) Matematika:

1.1  Membandingkan dan mengurutkan bilangan cacah

       Fokus Materi : Mengenal bilangan cacah sampai 100.000

📙📘📙📘📙📘📙📘📙📘📙📘📙📘

Sebelum belajar marilah kita bersama sama untuk membaca doa sebelum belajar



Materi Bahasa Indonesia
Apersepsi
Perhatikan Gambar di bawah ini !
Siapakah diantara kalian yang mampu menceritakan perbedaan dari gambar di atas ??
Siapakah diantara kalian yang mampu mengetahui hobi dari masing masing anak pada gambar ??

Yaaa.... kita dapat  menceritakan perbedaan dari gambar di atas namun kita tidak dapat mengetahui hobi dari masing masing anak pada gambar .

Itulah yang dimaksud Kalimat Transitif dan Intransitif.
Kalimat Transitif dan Intransitif.
Kalian tentu ingat unsur-unsur yang membentuk sebuah kalimat, itu Subjek, Predikat, Objek, dan Keterangan. Ada kalimat yang terdiri atas Subjek dan Predikat. Ada pula kalimat yang memerlukan Objek.
 Kalimat transitif adalah kalimat yang memerlukan objek. Tanpa objek, kalimat transitif menjadi tidak lengkap dan salah. Kalimat  intransitif adalah kalimat yang tidak memerlukan objek.  

Sekarang Perhatikan Gambar di bawah ini!



Jelaskan Kalimat transitif dan Intrinsik  berdasarkan gambar di atas dengan kelompokmu, dan presentasian didepan kelas!!

dari gambar di atas, kalimat Kalimat transitif adalah, siswa sedang bermain bola besama teman teman, ada juga siswa yang sedang bermain boneka. sedangkan kalima intrinsiknya adalah, tidak semua diantara mereka senang bermain bola, mungkin hanya ikut ikutan temannya.

Tugas Bahasa Indonesia!

Anak anak akan di bagi menjadi ke dalam 3 kelompok yang masing masing kelompok akan mengidentifikasi cerita yang ada dibuku "tak muat lagi"  dan kemudian menuliskan kalimat transitif dan intransitif.

Materi Matematika
Apersepsi

Masih ingatkah kalian dengan materi di kelas 3 tentang bilangan cacah ribuan, 
3.420. dari bilangan di atas tersebut, manakah yang merupakan ratusan??
Benar, yang merupakan ratusan adalah angka 4.
Sudah ingat yaa..
baik, sekarang kita akan mengenal nilai tempat bilangan yang leih banyak lagi...

Perhatikan gambar di bawah ini!!

Dapatkah kalian membaca bilangan
yang tertulis pada label harga pada
gambar?
Setelah Helen dan Ibu berbelanja di minimarket, Mereka belanja tissue dengan harga Rp. 18.000.

Mereka pulang ke rumah.
Jarak dari minimarket ke rumah, yaitu 3.286 meter.
Tahukah kalian cara membaca bilangan 3.286?
Dibaca: Tiga Ribu Dua Ratus Delapan Puluh Enam.

Contoh:
2.634 dibaca dua ribu enam ratus tiga puluh empat
7.003 dibaca tujuh ribu tiga (ratusan dan puluhan tidak dibaca karena nol)
6.570 dibaca enam ribu lima ratus tujuh puluh (satuan tidak dibaca karena
nol)

Jika pada ratusan, puluhan dan satuan tertulis bilangan 0 maka bilangan
tersebut tidak dituliskan

Tugas!
a. Bacalah bilangan 7.350.
b. Bacalah bilangan 9.500.
c. Bacalah bilangan 2.150

Refleksi & Evaluasi :

Alhamdulillah pembelajaran hari ini mapel Bahasa Indonesia tentang kalimat transitif dan interasitif dan mapel Matematika tentang mengenal bilangan sampai 10.000 ananda soleh solehah kelas 4 A dapat mengikuti pembelajaran dengan tertib dan sudah memahami materinya dengan baik. Semoga kalian dirumah terus berlatih dan belajar materi ini ya nak.. 

 وَعَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ


0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Blogger templates

Blogroll

About

Blog Archive

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Materi Ajar Kamis 08 November 2024

 

Designed by: Compartidísimo
Images by: DeliciousScraps©